Lapas Kembangkuning Hadiri Seminar Penguatan Peran dan Fungsi Humas

    Lapas Kembangkuning Hadiri Seminar Penguatan Peran dan Fungsi Humas
    Lapas Kembangkuning Hadiri Seminar Penguatan Peran dan Fungsi Humas

    SEMARANG - Lapas Kembangkuning Mengikuti Kegiatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah (Kanwil Kemenkumham Jateng) yaitu Seminar Peran dan Fungsi Strategi Humas Pemerintah dalam Menggerakan Reformasi Birokrasi Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah.

    Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kresna Basudewa pada Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, Pada Senin (04/2023).

    Hal itu dihadiri oleh seluruh perwakilan dari tim Humas Unit Pelaksanaan Teknis (UPT) se-Jawa Tengah. Pada kesempatan tersebut Lapas Kembangkuning, Pulau Nusakambangan, Kabupaten Cilacap, mengirim 2 pegawai sebagai perwakilan yaitu Wahyu Cahyo Guntur W. dan Fadhil Fikri Wibowo untuk menghadiri acara tersebut.

    Seminar ini menghadirkan narasumber dari Kementerian Dinas Komunikasi dan Informatika Jawa Tengah dan Jurnalis Redaksi Media Antaranews Jateng.

    Kegiatan seminar diikuti oleh 71 Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kanwil Kemenkumham Jateng. Materi yang diberikan terkait peran kehumasan dan teknik menulis artikel berita serta teknik membuat konten yang baik.

    "Humas tidak memenangkan pertempuran tetapi tanpa Humas pertempuran tidak dapat dimenangkan", tegas Tejo dalam kutipan dari Sekjen Kumham.

    "Pentingnya membangun citra positif bagi Kementerian Hukum dan HAM, pentingnya menumbuhkankan humas kreatif dan berkualitas melalui strategi manajemen media yang baik", tegas Tejo dalam Pembukaan Seminar.

    Humas menjadi ujung tombak dalam membangun citra positif instansi, yang mampu mengglotifikasikan dan publikasi secara masif beragam kegiatan dan capaian kinerja agar mendapatkan kepercayaan dari masyarakat. Dengan penguatan peran dan fungsi Humas Pemerintah, diharapkan dapat tercipta pemerintah yang transparan, akuntabel, dan berorientasi pada pelayanan publik.

    (Wahyu) 

    jawa tengah semarang lapas kembangkuning https://semarang.24jam.co.id/lapas-kembangkuning-hadiri-seminar-penguatan-peran-dan-fungsi-humas
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Irwasda Polda Jateng Brigjen Pol Drs Untung...

    Artikel Berikutnya

    Kalapas Ambarawa, Mujiarto Ikuti Pelantikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

    Ikuti Kami